kegunaan dakwah

pada dasarnya dakwah itu sendiri berguna untuk memperbaiki mutu manusia sebagai makhluk ciptaan Allah, ketika manusia banyak yang lalai dari perintah Allah maka dakwah berfungsi sebagai alat untuk membuatnya kembali bangkit dari kelalaiannya.

dakwah sendiri terdiri dari bermacam-macam jenis sesuai dengan kondisi maupun keadaan tertentu, adakalanya dakwah di tegakkan dengan pedang, adakalanya juga dakwah hanya membutuhkan lisan sebagai penyampainya. oleh karena itu para pendakwah sebaiknya memahami dasar dari dakwah itu sendiri, dakwah yang bagaimana yang perlu untuk memperbaiki moral manusia dan derajatnya di sisi tuhan.

banyak pendakwah merasa kesulitan dalam mensosialisakan dakwahnya karena menurutnya medan yang di tempuh dalam dakwah sangat sulit, sebenarnya mereka para pendakwah itu sendiri yang kurang memahami esensi dakwah, juga kiat-kiat dakwah yang sesuai untuk lahan dakwahnya.

apa jadinya kalo seorang polisi berdakwah menjadi seorang ustadz dan melupakan pekerjaannya sebagai abdi masyarakat, juga seorang ustadz yang berdakwah melalui militer, terkesan lucu dan kurang baik. sebaiknya kita berdakwah sesuai dengan pekerjaan, lingkungan juga satu hal yang penting kita berdakwah dengan keikhlasan menggunakan tingkah laku kita, karena hal yang paling berkesan adalah adab dan sopan santun kita sebagai para pendakwah yang akan secara langsung dapat dicontoh masyarakat

Danos tu comentario

follow me